Mengawali tahun 2026, TikTok Shop
by Tokopedia resmi meluncurkan inisiatif terbaru bertajuk Fashion Playground.
Acara yang digelar di Pondok Indah Mall 3 pada Sabtu (10/1) ini bertujuan untuk
memperkuat ekosistem fesyen nasional dengan menonjolkan kekuatan fitur live
streaming dalam mendorong pertumbuhan perdagangan digital.
Inisiatif Fashion Playground
sebenarnya telah diperkenalkan sejak pertengahan 2025. Data internal
menunjukkan bahwa program ini sangat efektif dalam mendongkrak performa bisnis,
di mana rata-rata transaksi brand yang berpartisipasi meningkat hingga 86,62%.
Fashion Playground adalah sebuah program aktivasi yang memanfaatkan kekuatan konten video, live streaming, dan interaksi langsung antara brand serta konsumen. Digagas oleh TikTok Shop by Tokopedia, ajang ini dirancang untuk menyatukan ekosistem fashion Indonesia dari pembeli, penjual, kreator, desainer, stylist, hingga komunitas.
Berbeda dari promosi konvensional, Fashion Playground menghadirkan fashion sebagai sebuah pengalaman menyeluruh. Mulai dari eksplorasi tren, interaksi real time antara brand dan audiens, hingga transaksi yang terjadi secara instan. Pendekatan tersebut menghadirkan fashion sebagai pengalaman lebih nyata bagi audiens TikTok serta konsumen digital.
Fashion Playground menyajikan beragam aktivitas yang dirancang untuk menggabungkan unsur hiburan, konten kreatif, dan jual-beli produk, antara lain:
• Runway show yang disiarkan secara live, menciptakan pengalaman visual nyata saat tentang koleksi produk secara dinamis.
• Bazar brand fashion terkurasi, menampilkan berbagai brand lokal serta pilihan produk yang relevan dengan pasar lokal.
• Live streaming booth, dimana penjual dan kreator berinteraksi langsung dengan penonton serta memberikan pengalaman belanja yang personal.
• Creator matchmaking, yang mempertemukan brand dengan kreator konten agar kolaborasi pemasaran berjalan lebih efektif.
Pendekatan tersebut menghadirkan fashion sebagai pengalaman yang terasa nyata bagi audiens TikTok dan konsumen digital.
Tri Boby Candra, Cluster
Leader Tokopedia and TikTok E-Commerce Indonesia, menjelaskan bahwa fesyen
merupakan salah satu kategori dengan permintaan tertinggi di platform mereka.
Fenomena discovery e-commerce, di mana konsumen membeli barang karena
terinspirasi oleh konten visual, menjadi motor penggerak utama.
"Keputusan konsumen untuk
membeli cenderung dipengaruhi oleh konten video, baik itu video pendek maupun live
streaming. Kami mencatat nilai transaksi sejumlah penjual bahkan bisa
meningkat hingga 30 kali lipat berkat optimalisasi live streaming,"
ujar Boby.
Ia menambahkan bahwa Fashion Playground hadir untuk memfasilitasi penjual fesyen terpercaya agar bisa merasakan pengalaman berjualan yang nyaman di era digital.
Fashion playground menghadirkan berbagai
kegiatan interaktif, mulai dari runway show, bazar merek fesyen
terkurasi, live streaming booth, hingga sesi creator matchmaking
yang mempertemukan merek dengan kreator konten afiliasi.
Sejumlah brand lokal
populer turut meramaikan acara ini, seperti JINISO Jeans, Sakura Baru,
Riamiranda, hingga Mayoutfit. Kehadiran merek-merek modest fashion dan
fesyen muslim juga menjadi sorotan utama guna menyambut momentum Ramadan dan
Lebaran yang segera tiba.
H. Firman, pemilik brand Sakura Baru, mengungkapkan optimismenya. "Fashion Playground membantu kami membangun momen jelang Ramadan. Melalui kolaborasi dengan kreator dan live streaming 24 jam, kami yakin bisa memaksimalkan visibilitas serta penjualan koleksi terbaru," katanya.
Seiring dengan melonjaknya nilai
transaksi e-commerce nasional yang mencapai Rp487,01 triliun pada 2024,
TikTok Shop by Tokopedia terus memprioritaskan aspek keamanan dan kepercayaan.
Melalui kampanye #BelanjaAman, platform ini berupaya membangun loyalitas
jangka panjang konsumen, khususnya di kategori fesyen yang membutuhkan
visualisasi produk secara langsung dan akurat.
Dengan suksesnya Fashion
Playground, TikTok Shop by Tokopedia berharap dapat terus memperkuat rantai
nilai industri fesyen di Indonesia sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi
kreatif yang berkelanjutan.
TikTok Shop by Tokopedia Gelar Fashion Playground, Apa Manfaatnya?
Mirip Kulit Asli, Ini Ciri Khas, Kelebihan, Kekurangan, Serta Pemanfaatan Bahan Oscar
Prediksi Tren Menswear 2026, Dari Poetcore hingga Rugged Luxury
Power Dressing: Cara Berpakaian yang Bentuk Kepercayaan Diri dan Profesionalitas
Fascinator: Topi Mini yang Punya Sejarah Panjang dan Aura Bangsawan
Sneakerina, Sepatu “Setengah Sneakers Setengah Balerina” yang Curi Perhatian
Sejarah Dowa Bag, Tas Rajut Handmade Indonesia yang Menembus Pasar Global
Bukan Cuma Outfit, Ini 7 Kebiasaan yang Bikin Kamu Terlihat Elegan
Bukan Tren Baru: Ketika Pria Pernah Menjadikan Celana Mini sebagai Fashion Statement
6 Cara Simpel Merapikan Tepi Kain Tanpa Mesin Obras