Dry cleaning,
tentu Sahabat Bahankain sudah tidak asing lagi dengan istilah ini bukan? Jika,
dilihat dari asal katanya dry cleaning merupakan istilah dari bahasa Inggris
yang berarti ‘cuci kering’. Eits, jangan salah paham dulu, metode cuci kering ini bukan
berarti proses pencuciannya benar-benar dalam kondisi kering yaa.
Lalu, dry
cleaning itu apa sih? Yuk, simak pembahasan berikut ini dan temukan jawabannya!
Jadi, yang dimaksud dry cleaning adalah proses mencuci pakaian dengan memanfaatkan larutan kimia tertentu. Pada prinsipnya, proses ini tidak jauh berbeda dengan cara mencuci di rumah, hanya saja teknik dry clean ini memakai pelarut cair tanpa menggunakan air dan deterjen.
Biasanya teknik
cuci kering ini dilakukan dengan pelarut minyak bumi yaitu Perchloroethylene
(PCE) atau Tetrakloroetilena. Bahan-bahan kimia ini hampir tidak
memiliki kandungan air sama sekali.
Pelopor metode
pencucian dry cleaning adalah seorang pengusaha pakaian asal Amerika bernama
Thomas L. Jennings. Penemu metode ini menamainya sebagai “gerusan kering”.
Di lain tempat,
operator pewarna dari Perancis, Jean Baptiste Jolla mengembangkan metodenya sendiri
dengan memakai minyak tanah dan bensin untuk membersihkan kain. Sejarahnya, di
suatu malam, Jolly secara tidak sengaja menumpahkan lampu turpentin ke taplak
meja. Setelah turpentin mengering, kain di tempat itu lebih bersih.
Akhirnya pada tahun 1845, Jean Baptiste Jolly memutuskan untuk membuka usaha dry cleaner. Inilah usaha cuci kering pertama di Paris dan menjadi titik awal perkembangan dry cleaning.
Sayangnya, penggunaan
bensin dan minyak tanah dalam metode pencucian dry cleaning ini memunculkan kekhawatiran karena
sifatnya yang sangat mudah terbakar. Selain itu, pelarut minyak bumi juga telah
menyebabkan banyak kasus kebakaran serta ledakan yang menuntun pemerintah untuk
membuat peraturan mengenai dry cleaning.
Hal ini pun
menjadi titik awal pengembangan pelarut kimia Stoddard yang dilakukan oleh
Willian Joseph Stoddard. Pelarut Stoddard ini menjadi alternatif pengganti bensin
dengan sifat yang tidak lebih mudah terbakar.
Setelah perang
dunia 1, pembersih kering mulai menggunakan bahan pelarut terklorinasi yang
mampu meningkatkan daya pembersihan
Metode dry cleaning
sering digunakan untuk mencuci pakaian yang tidak tahan dengan zat kimia deterjen
dan alur proses pencucian pada mesin cuci. Berikut ini beberapa bahan pakaian
yang wajib dicuci dengan teknik dry cleaning:
·
Setelan jas, blazer serta pakaian yang terbuat
dari kain woll.
·
Pakaian berbahan kain sutra
·
Baju berbahan kulit dan suede
·
Busana maupun perlengkapan rumah yang terbuat
dari kain linen.
·
Bahan pakaian yang berbulu (fur), seperti
jaket atau sweater.
·
Baju dengan detai yang rumit, seperti kebaya
berpayet, sequin dan studs
· Pakaian yang terbuat dari bahan semi sintetis
seperti viscose, lyocell, modal dan cupro atau Tencel.
·
Terakhir ini yang jarang orang tau, yaitu
pakaian dengan detail lipit atau baju plisket.
Ingin mencoba jasa
cuci kering atau dry cleaning? Sebaiknya Anda pelajari dulu kelebihan dan kekurangan
dari metode ini. Metode dry cleaning yang kerap ditawarkan oleh laundry-laundry
professional ini mempunyai beberapa kelebihan, diantaranya yaitu:
1. Proses
dry cleaning lebih cepat dibandingkan laundry biasa.
2. Jauh
lebih ramah lingkungan karena cairan yang digunakan dapat didaur ulang.
3. Pakaian
jadi lebih awet dan tidak mudah kusut.
4. Hasil
pencuciannya lebih bersih.
5.
Mengurangi kemungkinan penyusutan pada pakaian.
Disamping itu,
dry cleaning juga memiliki kekurangan, salah satunya ialah harganya yang terbilang
mahal. Selain itu, cairan yang digunakan untuk proses dry cleaning juga sangat
mudah terbakar dan berpotensi menyebabkan berbagai gangguan kesehatan. Seperti iritasi
kulit, gangguan neurologis atau sistem syaraf hingga pemicu kanker.
Melihat dampak
yang cukup serius ini, Anda tentu harus berhati-hati dan tidak boleh terlalu
sering memakai jasa dry cleaning. Untuk meminimalisir efek buruk dari dry cleaning,
Anda bisa melakukannya sendiri agar kebersihan dan keamanan bahan pelarut menjadi lebih pasti.
Setelah tahu seberapa bahayanya bahan kimia dry cleaning, tentunya kita tahu bahwan teknik ini tidak bisa dilakukan terlalu sering. Ingat, segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik lho. Lalu, berapa kali sebaiknya kita memakai teknik cuci kering?
Nah, supaya
hasilnya lebih memuaskan dan sesuai harapan, berikut ini jangka waktu yang bisa
menjadi patokan untuk mencuci pakaian dengan metode dry cleaning:
1. Kebaya,
gaun pengantin dan jas. Ketiga jenis pakaian ini biasanya hanya digunakan saat menghadiri
acara-acara tertentu saja. Baik kebaya, gaun maupun jas merupakan jenis pakaian
yang tidak mudah kotor karena pemakaiannya yang cukup singkat. Jadi, Anda bisa
melakukan dry cleaning setelah 1 atau 2 kali pemakaian.
2. Blouse
atau kemeja. Lain halnya dengan model pakaian ini yang hanya digunakan untuk personal
saja. Oleh sebab itu, blus dan kemeja bisa dicuci dengan dry cleaning setiap 3
sampai 4 kali pemakaian.
3. Sweater
dari bahan wol. Serat wol biasanya memiliki lapisan lilin yang mampu menghalangi
penyerapan cairan pembersih. Lakukan dry cleaning pada sweater berbahan woll atau
fur yang sudah dipakai 2 sampai 5 kali.
4.
Rok dan celana. Keduanya boleh dicuci secara dry
cleaning setelah 5 kali pemakaian.
Sekilas tentang
metode cuci kering atau dry cleaning. Metode ini bisa menjadi salah satu
alternatif untuk mencuci pakaian yang terbuat dari bahan tertentu atau mempunyai
tekstur dan struktur yang bisa berkurang kualitasnya jika dicuci dengan teknik
biasa.
Yaa, walaupun harganya
memang sedikit lebih mahal tapi kalau itu bisa menjaga pakaian agar tidak cepat
rusak, kenapa tidak? Pada dasarnya dry cleaning memang sebuah metode khusus serta menjadi cara terbaik untuk
merawat pakaian-pakaian berharga dan mahal.
Kain sutra asli
menjadi satu diantara beragam jenis bahan yang harus dicuci dengan metode dry cleaning.
Nah, jika Sahabat ingin membeli kain sutra asli untuk membuat gaun pengantin, blouse,
kemeja, rok, mukena atau model pakaian lainnya, Sahabat bisa langsung cek
koleksi Kain Sutra by BahanKain.com.
Sebagai situs belanja terpercaya, tentunya kami menjual bahan kain berkualitas tinggi dengan harga bersaing. Untuk detail produk serta pemesanan kain sutra, Anda bisa menghubungi kami melalui icon whatsapp ya.
Koleksi kain by Bahankain.com juga bisa Anda beli melalui Shopee dan Tokopedia di toko Mekar Jaya Tekstil. Cuss, langsung klik di bawah ini: